Update Google Map Terbaru: Temukan 7 Fitur “Rahasia” yang Memudahkan Navigasi Harian!
Google Maps telah mengubah cara kita melihat dan menjelajahi dunia. Ada lebih dari 2 miliar pengguna yang menjadikan Google Maps sebagai alat yang sangat dibutuhkan sehari-hari. Kali ini, kami akan membagikan update Google Map terbaru yang berupa fitur-fitur terfavorit serta hal yang “tersembunyi” yang mungkin terlewatkan sebagai pengguna.
1. Berkendara dengan gaya
Saat Anda berkendara dengan Google Maps, kini Anda dapat menyesuaikan ikon navigasi dengan jenis dan warna mobil yang dapat disesuaikan.
Tergantung dengan suasana hati Anda saat itu, Anda dapat pilih truk pick up yang bertenaga, SUV yang trendi, mobil balap yang menderu, dan masih banyak pilihan lainnya dengan delapan pilihan warna yang cerah.
2. Minta inspirasi dari Google Maps dengan Gemini
Butuh ide untuk tempat yang ingin dikunjungi namun tidak punya waktu untuk merencanakan?
Tanyakan pada Google Maps “Kegiatan bersama teman di malam hari di Jogja”, “Aktivitas luar ruangan yang menyenangkan di Bali”, atau “Kencan malam yang interaktif di Bandung” untuk mendapatkan inspirasi dari fitur Gemini di Google Maps.
Selain menanyakan tempat, Anda juga bisa menanyakan informasi lainnya yang berkaitan, seperti aturan berpakaian atau apakah ada tempat parkir di area tersebut.
3. Buat reservasi langsung di Google Maps
Lupakan membuat reservasi melalui panggilan telepon. Kini, update Google Map terbaru dapat membantu Anda mendapatkan meja di restoran favorit, bahkan saat kesulitan mencari reservasi di menit-menit terakhir.
Cari restoran yang ingin dituju, dan jika berhasil dengan booking partner, ketuk “Reserve” untuk memesan reservasi Anda.
4. Rencanakan nongkrong dengan daftar di Google Maps
Fitur daftar di Google Maps memudahkan Anda menyimpan dan berbagi tempat yang ingin dikunjungi, sekaligus memudahkan grup untuk memilih tempat yang ingin dituju.
Saat ingin merencanakan jalan-jalan, Anda dapat membuat daftar kolaboratif agar setiap orang dapat menyimpan rekomendasi tempat dan melakukan voting untuk tempat tersebut menggunakan emoji yang ditentukan.
Baca juga: Fitur Google Maps Terbaru yang Dilengkapi dengan AI
5. Kurangi stres dengan jarak tempuh untuk pengguna mobil listrik
Jika Anda mengendarai kendaraan listrik, rasa khawatir tentang jarak tempuh itu nyata! Namun, update Google Map terbaru dapat membantu meredakan rasa khawatir Anda.
Cukup tambahkan merek dan model kendaraan listrik Anda ke Google Maps dan Google akan secara otomatis menunjukkan stasiun pengisian daya yang kompatibel di dekat Anda atau di sepanjang rute Anda.
Anda bahkan dapat memeriksa ketersediaan secara real-time untuk memastikan Anda tidak berhenti di tempat pengisian daya yang sedang digunakan.
6. Hemat biaya bensin
Banyak pengguna Google Maps yang menyuarakan bahwa mereka menginginkan perjalanan yang lebih hemat dan berkelanjutan. Rute hemat bahan bakar di Google Maps kini tersedia secara global!
Fitur ini menggunakan AI untuk menunjukkan rute paling hemat bahan bakar atau energi ke tujuan Anda, jika rute tersebut belum menjadi yang tercepat.
Cukup tarik petunjuk arah dan ketuk rute dengan daun hijau untuk mencoba fitur ini.
7. Jangan khawatir tersesat, bahkan saat tidak ada jaringan internet!
Saat menjelajahi kota baru atau di area dengan sinyal yang buruk, Anda dapat menggunakan Google Maps secara offline untuk mengakses informasi navigasi penting.
Cari area, ketuk nama atau alamat, dan pilih “Download” untuk mengakses navigasi dan detail penting tanpa koneksi internet.
Kini, Anda dapat bertualang di area yang belum Anda kunjungi sebelumnya tanpa khawatir tersesat meski jaringan buruk sekalipun!
Baca juga: Mengenal Google Street View, Salah Satu Fitur di Google Maps!
Itu dia beberapa fitur favorit dan update Google Map terbaru yang memudahkan pengguna.
Dengan begitu banyak fitur tersembunyi yang ditawarkan, Google Maps kini menjadi lebih dari sekedar aplikasi navigasi biasa. Mari jelajahi setiap sudutnya, temukan berbagai kemudahan, dan memaksimalkan potensi Google Maps dalam kehidupan sehari-hari.
Ingin tahu lebih banyak tips seputar penggunaan teknologi? Jelajahi blog PointStar untuk tahu lebih banyak!