WORKPLACE COLLABORATION
CLOUD COMPUTING
EMERGING TECHNOLOGIES
CLOUD TRANSFORMATION
BUSINESS SERVICES
TECHNICAL SERVICES
PROFESSIONAL SERVICES
WORKPLACE COLLABORATION
CLOUD COMPUTING
EMERGING TECHNOLOGIES
CLOUD TRANSFORMATION
BUSINESS SERVICES
TECHNICAL SERVICES
PROFESSIONAL SERVICES
Gaya bisnis baru membuat banyak perusahaan membuah cara bekerja jadi lebih fleksibel.
Tidak melulu harus ada di kantor, karyawan kini bisa bekerja kapan pun dan dimana pun tanpa melupakan esensi penting dari bekerja ini sendiri.
Untuk mendukung fleksibilitas dalam bekerja di era digital ini, melakukan rapat secara virtual menjadi hal yang tak bisa kita hindari.
Tidak hadir secara fisik di kantor bukan berarti agenda meeting dan komunikasi yang efektif jadi terbengkalai.
Ditambah dengan adanya pandemi yang memaksa kita untuk bekerja dari rumah atau secara remote, baik individu atau perusahaan perlu untuk berinvestasi pada alat video conference yang mumpuni.
Berikut kami rangkum alat video conference yang bisa dijadikan acuan yang ada di pasaran.
Hadir dengan fitur kamera 360 derajat dan pembesaran 12x untuk wide angle, alat video conference ini mampu mengakomodir peserta meeting di ruangan kecil atau besar.
Perangkat ini dilengkapi dengan mikrofon yang mampu menjangkau suara hingga jarak 6 meter yang dapat mengikuti alur pembicaraan di ruang meeting.
Selain itu, Polycom CX5100 juga memiliki fitur pembatalan kebisingan sehingga meeting dapat berjalan dengan fokus dan terbebas dari gangguan kebisingan.
Perangkat ini sudah kompatibel dengan Microsoft Lync (Office 365) dan Skype for Business.
Kameranya mungkin tidak memiliki fitur yang lengkap seperti yang lainnya, tetapi perangkat ini dinilai cukup mumpuni bagi bisnis kecil dan menengah.
Dilengkapi dengan kontrol kabel, pan yang dapat diatur, serta bidang pandang 81 derajat/bidang zoom 36 derajat dalam mode lebar dan telezoom, alat video conference ini cocok sebagai perangkat daily meeting.
Joan Meeting berkaitan erat dengan optimalisasi penggunaan ruang meeting.
Anda bisa lebih mudah menemukan ruang meeting yang kosong, tanpa perlu khawatir sewaktu-waktu harus terusir karena ternyata ruang meeting yang Anda gunakan telah dipesan orang lain di dalam agenda kalender online miliknya.
Alat video conference ini adalah solusi all-in-one.
Dilengkapi dengan kamera 5K, codec terbaru, speaker dan mikrofon berkualitas tinggi, Cisco Webex Room Kit memberikan solusi komprehensif untuk ruang konferensi berukuran kecil hingga menengah yang mampu mengakomodir hingga 7 orang.
Perangkat ini dioptimalkan untuk hardware dan dapat dijalankan di Cloud, yang sangat memperluas kemampuan video conference meeting dengan hasil yang terbaik
Produk besutan Google juga tidak mau kalah dalam ajang mempromosikan alat video conference terbaik.
Hangouts Meet (tadinya bernama Chromebook for Meetings) ini mampu menjawab kebutuhan meeting, baik untuk skala kecil atau besar.
Dengan bantuan kamera yang dapat diperbesar, perangkat ini juga dilengkapi dengan fitur yang mampu meredam gema dan suara bising.
Hasilnya, suara yang jelas tanpa bising seolah-olah orang tersebut berada di ruang meeting yang sama dapat terdengar.
Aksesoris yang satu ini mampu berintegrasi dengan Hangouts Meet yang dapat membantu Anda merekam kegiatan di ruang meeting kecil ataupun ruangan yang padat.
Anda tidak perlu lagi berkerumun di satu laptop, karena dengan bantuan Logitech MeetUp, tangkapan kamera yang dimilikinya mampu bekerja dengan baik untuk menangkap keseluruhan peserta meeting.
Paket GoToRoom GoToMeeting hadir dalam dua versi: paket Ruang Huddle dan Ruang Konferensi.
Kenyamanan GoToRoom adalah kemudahan pengaturan: Anda akan berpindah dari perangkat ke ruang meeting dalam waktu kurang dari 15 menit.
Anda akan menemukan layar sentuh dan NUC di setiap perangkat, bersama dengan hub all-in-one atau kombo kamera-speaker-mikrofon, tergantung pada paket yang Anda pilih.
Semua kembali pada kebutuhan yang diperlukan perusahaan, apakah Anda membutuhkan perangkat video conference untuk ruang meeting kecil, besar, atau justru yang profesional sekaligus.
Hubungi tim hardware handal kami untuk membantu memutuskan mana perangkat yang terbaik untuk Anda!