Event Wrap-Up: AI at Work: Unleashing Productivity and Security with Microsoft 365 & Copilot
Roby Hilman2025-03-12T15:52:05+07:00Event Wrap-Up: AI at Work: Unleashing Productivity and Security with Microsoft 365 & Copilot

Perkembangan teknologi digital terus meningkat dari waktu ke waktu. Hal ini menuntut bisnis untuk selalu berinovasi dan memanfaatkan teknologi terbaru. Kecerdasan buatan (AI) hadir sebagai solusi transformatif, menawarkan peningkatan produktivitas dan keamanan yang lebih baik.
Untuk menjawab kebutuhan ini, PointStar Indonesia berkolaborasi dengan Microsoft dan Pax 8 menyelenggarakan event yang bertajuk “AI at Work: Unleashing Productivity and Security with Microsoft 365 & Copilot”.
Acara ini diadakan di kantor Microsoft Indonesia, pada tanggal 20 Februari 2025. Dihadiri oleh para ahli dari PointStar Indonesia, Pax8, dan Microsoft serta peserta dari beragam bisnis, menyajikan beragam informasi seputar dengan Microsoft 365 Business Premium dan Copilot.
Presentasi dari Adlay Ingemar Usmany – Microsoft Partner Security Ranger
Microsoft 365 Business Premium: Solusi Keamanan dan Produktivitas yang Komprehensif untuk Bisnis
Sesi pertama membahas bagaimana Microsoft 365 Business Premium dapat membantu bisnis dalam meningkatkan efisiensi kerja serta melindungi data dan perangkat dari ancaman siber. Salah satu fitur yang diperkenalkan adalah Collaborate in Time, yang memungkinkan tim untuk bekerja secara efektif melalui Microsoft Teams. Dengan fitur ini, Anda dapat berkomunikasi dengan lancar melalui group chat, rapat online, panggilan, dan konferensi web, baik dengan rekan kerja, customer, maupun mitra bisnis.
Selain itu, materi keamanan menjadi fokus juga dalam sesi ini. Melalui fitur Enable Secure Access from Anywhere and Protect Identity, Microsoft 365 Business Premium memberikan perlindungan terhadap akses kerja dari berbagai lokasi. Dengan autentikasi multifaktor dan Microsoft Entra ID, yang sebelumnya dikenal sebagai Azure Active Directory, akses ke aplikasi kerja dapat dikelola dengan lebih aman. Bahkan, dengan Windows Virtual Desktop (WVD), pengguna dapat mengakses desktop mereka secara aman dari berbagai perangkat.
Untuk melindungi bisnis dari serangan siber seperti phishing dan ransomware, Microsoft 365 Business Premium dilengkapi dengan fitur Protect Against Cyber Threats and Data Loss. Dengan adanya proteksi ini, perusahaan dapat melindungi data mereka sekaligus mendapatkan visibilitas terhadap penggunaan aplikasi berbasis cloud guna mengidentifikasi potensi risiko.
Tidak hanya itu, Microsoft 365 Business Premium juga memiliki fitur Secure Personal and Company-Owned Devices melalui Microsoft Intune memastikan bahwa perangkat, baik milik pribadi maupun perusahaan, dapat dikelola dengan mudah. Proses penyediaan dan penyebaran perangkat juga semakin efisien dengan adanya Windows Autopilot.
Sesi presentasi seputar Microsoft 365: Your AI Assistant at Work
Copilot untuk Microsoft 365 sebagai Asisten Anda dalam Pekerjaan
Sesi kedua dalam acara ini membahas bagaimana Microsoft Copilot dapat menjadi alat kerja cerdas yang meningkatkan produktivitas dan efisiensi dalam berbagai bidang. Copilot memberikan dampak positif pada alur kerja dengan membantu menyederhanakan tugas dan mempercepat proses kerja.
Dalam konteks effective meetings, Copilot merangkum diskusi, mengidentifikasi langkah selanjutnya, dan meningkatkan efisiensi pertemuan. Untuk analisis data, Copilot membantu pengambilan keputusan berbasis data melalui visualisasi profesional dan wawasan mendalam.
Selain itu, sesi ini juga menjelaskan bagaimana Copilot berkontribusi dalam berbagai fungsi bisnis, termasuk HR, pemasaran, penjualan, IT, dan keuangan. Dalam bidang HR, Copilot mendukung komunikasi kebijakan, penyusunan deskripsi pekerjaan, serta respons cepat terhadap email kandidat atau karyawan. Dalam bidang marketing, Copilot membantu analisis tren pasar, penyusunan draft proyek, dan visualisasi hasil kampanye.
Sesi ini juga menampilkan berbagai skenario kerja menggunakan Copilot di bidang yang berbeda. Salah satu contohnya adalah dalam bidang sales, di mana Copilot dapat membantu dalam mempercepat proses penjualan, meningkatkan efektivitas rapat pelanggan, serta membantu dalam pembuatan proposal dan penawaran.
Sesi presentasi dari Melia Winata – Application Manager of PointStar Indonesia
Microsoft Copilot Studio dalam Berbagai Bidang Pekerjaan
Sesi ketiga berfokus pada demonstrasi Microsoft Copilot Studio, yang memperlihatkan penerapan teknologi ini dalam berbagai konteks pekerjaan. Beberapa skenario yang disajikan meliputi IT helpdesk, employee onboarding, customer service chatbot, dan integrasi informasi eksternal.
Salah satu contoh yang ditujukan adalah penggunaan Copilot dalam konteks IT helpdesk, sebuah proses yang seringkali kompleks dan melibatkan berbagai tahapan seperti pembukaan tiket, pemesanan, persetujuan, dan pengecekan ketersediaan stok.
Proses pembukaan dan penutupan tiket, yang biasanya memakan waktu berhari-hari, dapat disederhanakan secara signifikan dengan bantuan Copilot. Teknologi ini mampu mengotomatiskan seluruh alur kerja dengan berinteraksi langsung dengan aplikasi manajemen layanan IT.
Selain mengatasi masalah IT, Copilot AI juga bisa menangani kebutuhan lain, seperti memesan peralatan IT yang diperlukan, semuanya dilakukan secara otomatis. Dengan begitu, Copilot membantu menyederhanakan proses IT helpdesk dan menghemat waktu.
Para peserta yang menghadiri acara AI at Work
Wawasan Baru untuk Para Peserta yang Hadir
Sesi tanya jawab yang interaktif memberikan wawasan baru, terutama tentang bagaimana teknologi artificial intelligence dapat meningkatkan efisiensi operasional, mendukung kolaborasi, dan menawarkan solusi inovatif untuk tantangan bisnis modern.
Terima kasih kepada semua peserta yang telah bergabung. Sampai jumpa di event PointStar Indonesia berikutnya!